JAKARTA, iNews.id - PT Adaro Andalan Indonesia Tbk (AADI) resmi memulai proses penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI). Harga bookbuilding ditawarkan senilai Rp4.590-Rp5.900 per saham.
Mengutip laman e-IPO, AADI menawarkan 778,68 juta saham kepada publik dalam pre-efektif. Jumlah ini setara 10 persen dari total saham perusahaan.
Baca Juga
Adaro Mau Jual Saham Anak Usahanya Rp40,5 Triliun
“Periode bookbuilding pada 12-18 November 2024,” demikian tertulis dalam laman e-IPO, Selasa (12/11/2024).
Adaro Andalan Indonesia merupakan entitas batu bara grup Adaro Energy. Perusahaan milik konglomerat Garibaldi Boy Thohir ini mempunyai tujuh aset pertambangan batu bara termal.
Baca Juga
Rombak Direksi, Adaro Energy Angkat Direktur Baru
AADI menunjuk sekuritas milik Boy Thohir, PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM) sebagai penjamin emisi efek.
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow