WASHINGTON, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto akan melakukan pertemuan bilateral dengan mitranya dari Amerika Serikat (AS), Joe Biden, Selasa (12/11/2024) waktu Washington DC. Kunjungan Prabowo ke Negeri Paman Sam itu untuk menandai peringatan 75 tahun hubungan kedua negara.
"Presiden Joseph R Biden Jr akan menjamu Presiden Prabowo Subianto dari Indonesia untuk melakukan pertemuan bilateral di Gedung Putih pada 12 November 2024," kata Juru Bicara Gedung Putih, Karine Jean-Pierre, Senin (11/11/2024).
Baca Juga
Prabowo di Depan Pengusaha China: Kami Ingin Menjadi Bagian dari Kebangkitan
Jean-Pierre menjelaskan, Biden dan Prabowo akan membahas berbagai upaya untuk memperkuat kerja sama kedua negara, bagian dari Kemitraan Strategis Komprehensif.
"Para pemimpin akan berkoordinasi mengenai pendekatan berkelanjutan untuk ketahanan pangan, transisi energi bersih, demokrasi dan pluralisme, perdamaian dan stabilitas kawasan, hubungan antarmasyarakat, serta memajukan kerja sama dalam bantuan kemanusiaan dan penanggulangan bencana," bunyi pernyataan Gedung Putih.
Baca Juga
Momen Prabowo Disambut Hangat Diaspora Indonesia saat Tiba di AS
Selain itu Prabowo dan Biden akan memberikan penghormatan kepada para korban tsunami Samudera Hindia 2004 dampak dari gempa bumi berkekuatan 9,1 Skala Richter di lepas pantai Sumatera. Bencana dahsyat itu menewaskan sekitar 230.000 orang di 14 negara.
Prabowo dan rombongan tiba di Pangkalan Udara Andrews, Minggu (10/11/2024) pukul 16.00 waktu setempat setelah melakukan lawatan ke China.
Baca Juga
Presiden Prabowo Mendarat di AS, Lanjutkan Lawatan Kenegaraan usai Kunjungi China
Prabowo disambut Penjabat Kepala Protokol AS Ethan Rosenzweig, Duta Besar AS untuk Indonesia Kamala Shirin Lakhdhir, KUAI KBRI Washington DC Ida Bagus Made Bimantara, Atase Pertahanan KBRI Washington DC Marsma TNI Wisoko Aribowo, dan Korfung Protkons KBRI Washington DC Gustaav Ferdinandus.
Editor: Anton Suhartono