Misa Natal, Terowongan Silaturahmi Bisa Dimanfaatkan Jemaat Gereja Katedral

2 weeks ago 9

JAKARTA, iNews.id - Terowongan Silaturahmi bisa dimanfaatkan jemaat yang ingin melaksanakan misa di Gereja Katedral, Selasa (24/12/2024) hari ini. Terowongan ini menghubungkan Masjid Istiqlal dengan Gereja Katedral

Diketahui, jemaat yang hendak beribadah di Gereja Katedral bisa memarkirkan kendaraan di kantong parkir Masjid Istiqlal.

Gereja Katedral Jakarta Gelar Misa Natal Hari Ini, Berikut Kantong Parkirnya

Baca Juga

Gereja Katedral Jakarta Gelar Misa Natal Hari Ini, Berikut Kantong Parkirnya

“Nanti bisa parkir di basement, dan khusus untuk umat yang akan beribadah, bisa menggunakan Terowongan Silaturahmi untuk mencapai area Katedral Jakarta,” kata Humas Keuskupan Agung Jakarta dan Gereja Katedral Susyana Suwadie, Selasa (24/12/2024).

Catat! Jadwal Lengkap Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta

Baca Juga

Catat! Jadwal Lengkap Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta

Susyana menuturkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan jajaran TNI-Polri terkait keamanan. Petugas juga bisa mengarahkan jemaat untuk masuk ke dalam gereja.

“Itu juga sudah menyiapkan dengan jajarannya bagaimana nanti umat akan dilakukan pemeriksaan mobil terlebih dahulu, jelang masuk ke dalam basement. Kemudian menjelang masuk ke dalam terowongan juga akan diperiksa,” ujar dia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |