PAREPARE, iNews.id - Bali United mengakhiri paceklik tujuh laga tanpa kemenangan. Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu menang tipis 1-0 atas PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 di Stadion Gelora BJ Habibie, Jumat (25/4/2025) malam WIB.
Kedua kesebelasan bermain sengit dengan saling jual beli serangan sejak menit awal. Namun sampai laga memasuki menit ke-20, belum ada gol yang diciptakan oleh PSM Makassar maupuun Bali United.

Baca Juga
Jadwal Siaran Langsung Semifinal Futsal Nation Cup 2025 di MNCTV: Fafage Banua vs Cosmo JNE, Bintang Timur Surabaya vs Pangsuma FC
Tapi dua menit berselang, Serdadu Tridatu sukses mencetak gol keunggulannya lewat Privat Mbarga. PSM Makassar mencoba untuk merespons gol tersebut. Gelombang serangan terus dilancarkan anak asuh Bernardo Tavares.
Meski begitu, tim tuan rumah masih cukup kesulitan menjebol solidnya pertahanan Bali United. Hingga laga memasuki menit ke-35 belum ada tambahan gol yang tercipta.

Baca Juga
Hasil Liga 1: Madura United Bungkam Arema FC, Iran Junior Jadi Pahlawan
Kendati saling jual beli serangan, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama. Bali United unggul sementara 1-0 atas PSM Makassar.
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow