JAKARTA, iNews.id - Anak Nikita Mirzani, Laura Meizani, membuat surat untuk Direktur Reserse Siber Polda Metro Jaya. Dia minta agar ibunya tidak ditahan.
Laura dalam surat yang ditulis tangan itu memberikan alasan dibalik permintaannya tersebut. Apa itu?

Baca Juga
Nikita Mirzani Ditahan 20 Hari di Polda Metro Jaya, Barang Bukti Ini Jadi Alasannya!
Menurut Laura, Nikita Mirzani adalah single parent dan satu-satunya yang mencari nafkah dan membiayai keluarga. Dengan alasan itu, dia berharap sekali supaya ibunya tidak ditahan.

"Selaku anak kandung dari tersangka Nikita Mirzani, (saya) mengajukan permohonan untuk tidak dilakukan penahanan atas ibu kandung saya dikarenakan ibu saya adalah seorang single parent dan satu-satunya yang mencari nafkah dan membiayai kehidupan saya dan kedua adik saya yang belum dewasa dan belum mampu mencari nafkah sendiri," kata Laura, dikutip Selasa (4/3/2025).

Baca Juga
Resmi Ditahan, Nikita Mirzani: Santai, Sesuai Kemauan Lo!
"Dengan ini saya menyampaikan dari lubuk hati saya yang paling dalam memohon kepada Direktur Reserse Siber Polda Metro Jaya untuk mengabulkan permohonan saya," tambah Laura.
Pesan bertulis tangan itu dibuat Laura Meizani pada 24 Februari 2025. Laura bahkan membubuhkan materai Rp10.000 di surat tersebut.

Baca Juga
Breaking News, Nikita Mirzani Ditahan terkait Kasus Pemerasan
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow