SOLO, iNews.id - Timnas Indonesia tiba di Tanah Air pada Selasa (10/12/2024) sore. Tim Garuda pulang dari laga perdana Piala AFF 2024 kontra Myanmar.
Pasukan Shin Tae-yong mengawali kampanyenya di turnamen yang kini bernama ASEAN Cup 2024 itu dengan mengalahkan Myanmar 1-0 di Thuwunna Stadium, Yangon, Myanmar pada Senin (9/12/2024) malam. Gol semata wayang Tim Garuda dicetak Asnawi Mangkualam pada menit ke-76.
Baca Juga
Jadwal Piala AFF 2024 Hari Ini: Malaysia Cari Kemenangan Perdana
Usai pertandingan itu, Timnas Indonesia langsung pulang ke Tanah Air Selasa pagi tadi. Dijadwalkan, Asnawi dan kolega akan mendarat di bandara Adi Soemarmo, Jawa Tengah pada pukul 18.45 WIB.
Selanjutnya, Tim Garuda akan bersiap menjamu Timnas Laos pada matchday kedua di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024) pukul 20.00 WIB.
Baca Juga
Infografis Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Bungkam Myanmar di Piala AFF 2024
Sebelumnya Laos menelan kekalahan telak 1-4 saat menjamu Timnas Vietnam di New Laos National Stadium, Vientiane, Senin (9/12/2024).
Baca Juga
Rafael Struick Geregetan Timnas Indonesia Cuma Menang 1-0 atas Myanmar di Piala AFF 2024
Dengan begitu, hasil dua laga di matchday pertama Grup B itu menempatkan Vietnam di puncak klasemen dengan tiga poin. Indonesia berada di posisi kedua, juga dengan tiga poin, namun kalah selisih gol dari Vietnam.
Sedangkan Myanmar dan Laos ada di peringkat keempat dan kelima tanpa poin. Di peringkat ketiga ada Filipina yang belum bertanding.
Baca Juga
Infografis Klasemen Sementara Grup B Piala AFF 2024
Editor: Reynaldi Hermawan