JAKARTA, iNews.id - Pemerintah resmi menggelar program Makan Bergizi Gratis (MBG) pada Senin (6/1/2025). Program unggulan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ini disambut antusias banyak masyarakat, khususnya siswa sekolah.
Salah satu guru di SDN 1 Donohudan Apri Dwi Prasetyo mengungkapkan bahwa para guru dan siswa menyambut program MBG dengan penuh antusias. Bahkan, mereka antre dan berdoa sebelum menikmati hidangan.
Baca Juga
Makan Bergizi Gratis di Kendari Masih Pakai Uang Pribadi Prabowo
“Anak-anak sangat antusias sekali mengikuti kegiatan ini, dimulai dari mengambil makanan secara mengantre, berbaris dengan rapi, kemudian membawa makanan tersebut ke dalam kelas. Di dalam kelas diawali dengan doa bersama terlebih dahulu, kemudian mereka menikmati makanan tersebut secara bersama-sama,” ujar dia.
- 1. Program MBG Serentak Digelar di 26 Provinsi
Presiden Prabowo Subianto resmi memulai program Makan Bergizi Gratis kepada para pelajar di 190 titik yang tersebar di 26 provinsi. Hal itu serentak dilaksanakan pada Senin (6/1/2025) kemarin atau dimulai kurang dari 100 hari dirinya menjabat.
Baca Juga
Pengumuman! Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Hamil di Jakarta Mulai 9 Januari
Adapun, 26 provinsi yang dimaksud adalah Aceh, Bali, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Riau, Lampung, Banten, Jawa Barat, D.K.I. Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, D.I. Yogyakarta, Gorontalo, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara,Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Timur, hingga Papua Barat dan Papua Selatan.