Contoh Soal Diagram Venn dan Jawabannya, Pahami dan Pelajari 

3 hours ago 1

JAKARTA, iNews.id - Contoh soal diagram venn dan jawabannya penting untuk dipelajari. Materi ini bisa siswa atau kita temukan pada mata pelajaran Matematika

Diagram venn merupakan suatu diagram yang digunakan untuk menyajikan data pada suatu himpunan. Caranya yakni dengan menampilkan hubungan atau korelasi antar himpunan tersebut sesuai dengan kelompok.

5 Contoh Soal Luas Segitiga, Lengkap dengan Pembahasannya

Baca Juga

5 Contoh Soal Luas Segitiga, Lengkap dengan Pembahasannya

Ciri-ciri Diagram Venn

Mengutip buku Diagram Venn dan Operasinya, Tri Yulianto, 2020, diagram Venn pertama kali diperkenalkan oleh John Venn , seorang ahli matematika berkebangsaan Inggris yang hidup pada tahun 1834-1923. 

Adapun ciri-ciri diagram venn, di antaranya:

 Tingkatkan Kemampuan Matematika Anak!

Baca Juga

Contoh Soal KMNR Kelas 2 SD: Tingkatkan Kemampuan Matematika Anak!

Himpunan Semesta (I) ; mendeskripsikan total data atau nilai yang sedang dibahas.

Daerah yang merupakan suatu himpunan A dan B dituliskan sebagai (A∩B) (II).

10 Contoh Soal Cerita Perkalian Beserta Jawabannya

Baca Juga

10 Contoh Soal Cerita Perkalian Beserta Jawabannya

Terdapat banyaknya himpunan anggota A saja (tanpa anggota himpunan B) (III).

Terdapat banyaknya himpunan anggota B saja (tanpa anggota himpunan A) (IV).

7 Contoh Soal Usaha dan Daya, Lengkap dengan Pembahasannya

Baca Juga

7 Contoh Soal Usaha dan Daya, Lengkap dengan Pembahasannya

Terdapat banyaknya anggota himpunan semesta namun bukan merupakan bagian dari himpunan anggota A maupun himpunan anggota B (V).

Contoh Soal Diagram Venn dan Jawabannya

Agar lebih paham, berikut contoh soal diagram venn dan jawabannya, Rabu (15/1/2025). 

7 Contoh Soal Massa Jenis, Lengkap dengan Pembahasannya

Baca Juga

7 Contoh Soal Massa Jenis, Lengkap dengan Pembahasannya

1. Diketahui:

S= {a, b, c, d, e, f, g}
A={a, b, c}
B={d, e, f}

Buatlah diagram venn dari himpunan di atas!

2. Diketahui:

S adalah himpunan bilangan cacah yang kurang dari atau sama dengan 12
L adalah himpunan bilangan ganjil kurang dari 12
P adalah himpunan bilangan prima kurang dari 12
Gambarkan Diagram Venn untuk menyatakan ketiga himpunan tersebut.

Jawab:

S= {0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12}
L= {1, 3, 5, 7, 9, 11}
P={2, 3, 5, 7, 11}

Sehingga, bentuk Diagram Vennnya adalah sebagai berikut:

Diagram Venn 1Diagram Venn 1

Angka yang berada di tengah merupakan himpunan yang sama antara S, L dan P. Sementara angka yang berada di luar lingkaran adalah milik himpunan S.

3. Diketahui:

S adalah himpunan bilangan cacah kurang dari 10
A adalah himpunan bilangan cacah ganjil kurang dari 10
Dengan mengambil S sebagai himpunan semesta, buatlah diagram venn untuk himpunan-himpunan ini.

Jawab:

S adalah himpunan bilangan cacah kurang dari 10

Jadi, S= {0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10}

A adalah himpunan bilangan cacah ganjil kurang dari 10

Jadi, A= {1, 3, 5, 7, 9}

Berikut langkah membuat diagram venn:

Diagram Venn 2Diagram Venn 2

3. Buat persegi panjang dengan himpunan semesta (S). Tulis notasi S di pojok kiri atas

2. Buat lingkaran atau elips yang mewakili himpunan A. Di atas lingkaran, tulis A yang menyatakan bahwa lingkaran itu mewakili himpunan A

Diagram Venn 3Diagram Venn 3

3. Anggota himpunan A adalah 1, 3, 5, 7, dan 9. Buat titik sebanyak lima buah di dalam lingkaran
4. Di dekat masing-masing titik, tulis kelima anggota himpunan A
5. Kemudian, pilih anggota himpunan S yang tidak termasuk dalam anggota A.
Anggota himpunan S adalah 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9. Sehingga anggota himpunan S yang tidak termasuk anggota himpunan A adalah 0, 2, 4, 6, dan 8.
6. Buat lima titik pada persegi panjang untuk mewakili himpunan S di luar lingkaran yang mewakil himpunan A.
7. Di dekat masing-masing titik, tulis anggota himpunan S yang tidak termasuk anggota himpunan A, yaitu 0, 2, 4, 6, dan 8.
8. Diagram venn pun telah selesai dibuat.

Demikian ulasan mengenai contoh soal diagram venn dan jawabannya. Semoga bermanfaat!

Editor: Komaruddin Bagja

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |