UNGARAN, iNews.id – Kapolres Semarang AKBP Ratna Quratul melakukan Jumat Curhat dengan menyambangi Desa Bener, Kecamatan Tengaran, Jumat (7/3/2025). Didampingi sejumlah perwira, Ratna mendengarkan curhatan dan aspirasi warga terkait keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kegiatan Jumat Curhat Kapolres Semarang diikuti perwakilan masyarakat, ketua RT/RW, alim ulama, dan mahasiswa KKN. Warga yang hadir tanpa sungkan dan malu malu lansung menyampaikan keingginan mereka.

Baca Juga
Banjir Rendam Sejumlah Ruas Jalan di Dayeuhkolot Bandung, Arus Lalu Lintas Macet
Ketua RT 5 Dusun Tugu Bener, Arief Syarifudin meminta agar ada polisi yang khusus mengatur arus lalu lintas khususnya di depan SDN Bener 01 Kecamatan Tengaran.
“Setiap pagi, kawasan depan SD Bener ini sangat ramai lalu lintasnya. Apalagi, lokasi sekolah berada di jalan nasional. Sehingga, warga dan murid kesulitan saat akan menyebrang," ujar Arief.

Baca Juga
Profil AKBP Ratna Quratul Ainy, Peraih Adhi Makayasa Jabat Kapolres Semarang
Menanggapi curhatan warga tersebut, Kapolres Semarang AKBP Ratna langsung menanggapinya. Kapolres langsung meminta kepada Kapolsek dan Kasat Lantas yang saat itu hadir untuk menyiapkan anggota di lapangan.
Kades Bener, Saefudin menyambut positif atas kegiatan Jumat Curhat ini.
“Dengan adanya ajang temu warga dengan kapolres ini, kami dapat menyampaikan segala keluh kesah,” ucapnya.
Editor: Kastolani Marzuki