NGAWI, iNews.id - Kecelakaan beruntun terjadi di jalan raya Ngawi-Solo, tepatnya di Desa Kauman, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Senin (6/1/2025) dini hari. Tabrakan ini melibatkan dua bus dan satu truk boks.
Informasi diperoleh iNews, kecelakaan diduga lantaran dua bus melaju ugal-ugalan dan saling balap. Saat di lokasi kejadian, terjadi tabrakan dengan bus dari arah berlawanan yang memicu kecelakaan beruntun tiga kendaraaan.
![Kecelakaan di Sampang, Anggota TNI Tewas usai Mobil Tabrak Pembatas Jalan](https://img.inews.co.id/media/100/files/inews_new/2025/01/06/anggota_tni_kecelakaan.jpg)
Baca Juga
Kecelakaan di Sampang, Anggota TNI Tewas usai Mobil Tabrak Pembatas Jalan
Dalam video yang beredar tampak awalnya bus akap jurusan Surabaya-Semarang saling kejar-kejaran dengan bus lainnya di jalan raya Ngawi-Solo. Ketika hendak menyalip sebuah truk, pada saat bersamaan melaju bus dan truk dari arah berlawanan hingga mengakibatkan tabrakan tidak terelakan.
Akibat kecelakaan beruntun tersebut, Bus Sumber Selamat berpelat nomor W 7332 UP jurusan Semarang-Surabaya yang dikemudikan Nanang Arianto (30) warga Kediri ringsek pada bagian depan samping kanan.
![Kecelakaan Truk Terbalik di Pelabuhan Gunungsitoli, Diduga Kelebihan Muatan](https://img.inews.co.id/media/100/files/inews_new/2025/01/06/kecelakaan_truk_di_pelabuhan_gunungsitoli.jpg)
Baca Juga
Kecelakaan Truk Terbalik di Pelabuhan Gunungsitoli, Diduga Kelebihan Muatan
Sementara Bus Sugeng Rahayu berpelat nomor W 7359 UP yang dikemudikan Fahrul Khoirul (30) warga Gresik juga mengalami ringsek pada bagian depan dan nyaris terperosok ke parit. Kemudian kondisi truk boks hanya ringsek pada bagian samping kiri.
Dipastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Seluruh penumpang kedua bus selamat.
![Kecelakaan Beruntun di Ngawi, 4 Mobil dan 1 Bus Tabrakan gegara Pemotor Jatuh](https://img.inews.co.id/media/100/files/inews_new/2025/01/06/kecelakaan_beruntun_di_ngawi.jpg)
Baca Juga
Kecelakaan Beruntun di Ngawi, 4 Mobil dan 1 Bus Tabrakan gegara Pemotor Jatuh
Sopir bus Nanang Arianto yang ditabrak mengatakan, saat kejadian dari arah depan terlihat bus sudah saling kejar dan berjalan ke kiri dan kanan jalan.
"Dua bus itu sudah balapan dari arah sana. Saya sudah coba mengerem dari jauh tapi tetap kena," ujarnya, Senin (6/1/2025).
![Kecelakaan Beruntun Truk Batu Bara Tabrak 4 Kendaraan di Tol Cipularang, 2 Luka](https://img.inews.co.id/media/100/files/inews_new/2025/01/05/kecelakaan_beruntun.jpg)
Baca Juga
Kecelakaan Beruntun Truk Batu Bara Tabrak 4 Kendaraan di Tol Cipularang, 2 Luka
Editor: Donald Karouw