BOGOR, iNews.id - MNC Sekuritas merupakan perusahaan efek di bawah naungan MNC Group, yang saat ini mayoritas sahamnya dimiliki oleh PT MNC Kapital Indonesia Tbk dan perusahaan sekuritas terbaik yang memiliki reputasi serta mendapat berbagai penghargaan. Bukan hanya menyediakan layanan investasi saham, MNC Sekuritas juga menyediakan investasi pasar modal berbasis syariah.
MNC Sekuritas aktif dan konsisten dalam menggelar kegiatan edukasi pasar modal untuk menciptakan investor yang berkualitas di Tanah Air.

Baca Juga
Yuk Daftar Webinar MNC Sekuritas Market Review dan Mini Outlook Ramadan, Ini Caranya!
Dalam rangka bulan suci Ramadan, MNC Sekuritas menggandeng PT Capital Asset Management dalam penyelenggaraan edukasi pasar modal khususnya reksa dana kepada 100 mahasiswa di Universitas Tazkia Bogor pada Jumat (7/3/2025).
Kegiatan ini merupakan rangkaian program MNC Sharia Investment Festival 2025 yaitu SIF Goes to Campus, yang rencananya akan digelar di enam universitas selama Ramadan. Penyelenggaraan MNC Sharia Investment Festival 2025 sendiri merupakan bukti komitmen MNC Sekuritas dalam menjukung kampanye Gebyar Ramadan Keuangan Syariah (GERAK Syariah) 2025 yang diusung oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Baca Juga
Simak Tips agar Dapat Berkah Cuan dari Saham Syariah di IG Live MNC Sekuritas!
Kegiatan SIF Goes to Campus di Universitas Tazkia Bogor dihadiri oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tazkia Wiku Suryomurti, Kaprodi Management Bisnis Syariah Universitas Tazkia Aminah Nuriyah, dan Koordinator Fungsi Pemasaran PT Capital Asset Management Lius Pangestu. Pemaparan edukasi pasar modal disampaikan oleh Investment Specialist PT Capital Asset Management Yesaya Christofer dan Investment Gallery Officer MNC Sekuritas M. Rusydiyanto Yunus.