Penembak Bos Rental Mobil Menangis, Anak Korban Beri Sindiran Pedas

6 hours ago 2

JAKARTA, iNews.id - Kelasi Kepala Bambang Apri Atmojo, salah satu terdakwa kasus penembakan bos rental mobil di Tangerang terlihat menangis saat sidang di Pengadilan Militer II-08 Jakarta, Senin (17/3/2025). Dia tak kuasa menahan air mata saat menyampaikan pembelaan.

Sementara itu anak korban, Rizky Agam, menyindir terdakwa menangis karena takut diberhentikan sebagai prajurit TNI AL. Terdakwa dinilai bukan menangis karena telah membunuh ayah Rizky yakni Ilyas. 

Penembak Bos Rental Minta Tak Dipecat dari TNI AL, Singgung Jerih Payah Jadi Prajurit

Baca Juga

Penembak Bos Rental Minta Tak Dipecat dari TNI AL, Singgung Jerih Payah Jadi Prajurit

"Permohonan maaf yang selalu diucapkan oleh terdakwa sambil menangis, seolah hanya untuk upaya untuk meringankan hukum terdakwa dan takut untuk diberhentikan dari institusi TNI," kata Rizky.

Oknum TNI AL Penembak Bos Rental Menangis Minta Hakim Adil, Sebut Anak Masih Kecil

Baca Juga

Oknum TNI AL Penembak Bos Rental Menangis Minta Hakim Adil, Sebut Anak Masih Kecil

Rizky menyampaikan, para terdakwa yakni Kelasi Kepala Bambang Apri Atmojo, Sertu Akbar Adli dan Sertu Rafsin Hermawan memang merasa tidak bersalah. Lalu, dia mempertanyakan mengapa ketiganya selalu menyampaikan permintaan maaf.

Pasalnya, dalam persidangan pleidoi, Rizky menilai terdakwa seolah selalu menyudutkan pihak korban.

"Kalau memang terdakwa ini merasa dirinya tidak bersalah, mengapa terdakwa ini selalu berupaya meminta maaf terhadap kami begitu," katanya.

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |