JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung takziah ke rumah duka balita berinisial AA (3) yang hanyut saat proses evakuasi banjir menggunakan perahu karet di Jalan J, Gang Perintis, Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan. Ia pun menyampaikan rasa duka yang mendalam.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun.. Pagi ini saya melayat bidadari kecil yang baru saja berpulang. Athariz Alsaki Bin Abidin adalah korban banjir yang hanyut pada saat proses evakuasi," ujar Pramono dikutip Rabu (5/3/2025).

Baca Juga
Kemensos Gelontorkan Bantuan Rp3 Miliar untuk Korban Banjir Jabodetabek
"Saya turut berduka cita sedalam-dalamnya kepada keluarga yang ditinggalkan," kata dia menambahkan.
Pramono yang turut ditemani oleh Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin pun berjanji akan memastikan seluruh bagian Pemerintah Jakarta bekerja keras agar dampak banjir bisa segera terminimalisir.

Baca Juga
Update Banjir Jakarta 5 Maret 2025: 114 RT dan 2 Ruas Jalan Masih Terendam, Terbanyak di Daerah Ini!
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow