Publik Korsel Murka Shin Tae-yong Dipecat: Ini Pengkhianatan!

3 months ago 27

SEOUL, iNews.id - Publik Korea Selatan murka Shin Tae-yong dipecat dari jabatan Pelatih Timnas Indonesia. Hal tersebut dibocorkan jurnalis Negeri Ginseng, Kim Hee-ung. 

Shin Tae-yong resmi diberhentikan dari jabatannya pada Senin (6/1/2025) lalu. Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) mengumumkan keputusan itu melalui konferensi pers di Jakarta. 

 Mantan Guru Thom Haye Calon Asisten Pelatih Timnas Indonesia

Baca Juga

Profil Alex Pastoor: Mantan Guru Thom Haye Calon Asisten Pelatih Timnas Indonesia

Keputusan ini tentu mengejutkan mengingat Shin Tae-yong masih mempunyai kesepakatan kontrak dengan Timnas Indonesia hingga 2027. Pelatih asal Korea Selatan itu juga sedang mempersiapkan lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Tak hanya publik Tanah Air yang terkejut, begitupun dengan masyarakat Korea Selatan. Kim mengatakan, publik Negeri Ginseng heran dengan pemecatan Shin Tae-yong. 

Patrick Kluivert Bikin Pemain Keturunan Grade A Tertarik Gabung Timnas Indonesia

Baca Juga

Patrick Kluivert Bikin Pemain Keturunan Grade A Tertarik Gabung Timnas Indonesia

"Di Korea, reaksinya kebanyakan adalah bahwa hal itu sangat tidak masuk akal," ungkap Kim dilansir dari ESPN, Rabu (8/1/2025). 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |