Salma Salsabil Bantah Lamaran Serba Mendadak: 2 Tahun Bersama Dimansyah

4 hours ago 1

JAKARTA, iNews.id - Salma Salsabil dilamar Dimansyah Laitupa, Minggu 12 Januari 2025. Ada fakta menarik di balik lamaran tersebut. 

Momen lamaran Salma Salsabil dengan Dimansyah Laitupa rupanya tidak disambut bahagia oleh semua fans. Beberapa dari mereka beranggapan Salma terlalu terburu-buru mengambil keputusan besar tersebut. Pun acara lamaran dinilai serba mendadak.

Profil dan Biodata Dimansyah Laitupa, Penyanyi Asal Maluku Tengah yang Lamar Salma Salsabil

Baca Juga

Profil dan Biodata Dimansyah Laitupa, Penyanyi Asal Maluku Tengah yang Lamar Salma Salsabil

Namun, lewat unggahan Instagram terbaru, Salma seperti membantah anggapan negatif tersebut. Dia menegaskan, dia dan Dimansyah sudah lama kenal dan bersama. 

Dengan kata lain, lamaran tersebut pastinya sudah dipertimbangkan secara matang oleh kedua belah pihak. Ya, meski Salma dan Diman, sapaan akrab Dimansyah, jarang menbagikan momen bersama. Bisa dibilang hubungan mereka sangat tertutup dari publik. 

5 Potret Dimansyah Laitupa Calon Suami Salma Salsabil, Sama-Sama Musisi! 

Baca Juga

5 Potret Dimansyah Laitupa Calon Suami Salma Salsabil, Sama-Sama Musisi! 

"2 tahun bersama Dimansyah Laitupa, bismillah," bunyi keterangan unggahan @salmasalsabil12, dikutip Kamis (16/1/2025).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |