JAKARTA, iNews.id - Siapa pembuat patung biawak di Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah yang viral di media sosial? Patung ini terlihat begitu realistis karena mirip dengan bentuk asli.
Ternyata patung tersebut dibuat seniman lokal bernama Rejo Arianto. Dia merupakan seniman lulusan Institut Seni Indonesia (Surakarta) atau ISI Solo jurusan seni murni lukis.

Baca Juga
Video Viral Mobil Strada Tabrak 24 Motor dan 3 Rumah hingga Rusak di Samarinda
Arianto mengaku proses pengerjaan patung ini membutuhkan waktu sekitar 1,5 bulan. Untuk anggarannya sebesar Rp50 juta berasal dari Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Wonosobo.
“Untuk pembuatan patungnya sendiri hanya sekitar satu minggu,” ujar Rejo dikutip dari iNews Wonosobo, Kamis (24/4/2025).

Baca Juga
Viral Guru Cantik Gunting Seragam Siswa di Sekolah, Netizen Terbelah Pro dan Kontra
Dia membuat patung biawak raksasa setinggi 7 meter. Kini patung tersebut menjadi ikon baru di jalur nasional Wonosobo-Banjarnegara, tepatnya di Desa Krasak, Kecamatan Selomerto, Kabupaten Wonosobo.
Bahkan banyak warga yang menjadikannya sebagai spot foto selfie maupun sekadar mengabadikannya.

Baca Juga
Heboh! Patung Penyu di Sukabumi Diduga Senilai Rp15 Miliar Rusak Parah
Arianto menceritakan, awalnya patung dirancang dengan tinggi 3 meter, namun karena anggaran yang memadai akhirnya diputuskan dibangun setinggi 7 meter.
Editor: Donald Karouw