7 Tempat Wisata di Solo yang Lagi Hits, Nomor 3 Terdapat Meriam Kiai Pancawura

1 week ago 5

JAKARTA, iNews.id - Solo menawarkan berbagai tempat wisata yang tidak hanya menarik, tetapi juga penuh dengan nilai edukasi dan sejarah. Ada 7 tempat wisata di Solo yang lagi hits.

Solo, atau Surakarta merupakan kota di Jawa Tengah yang kaya akan sejarah dan budaya. Kota ini sering disebut sebagai Kota Budaya karena memiliki warisan budaya yang sangat kental dan masih terjaga hingga saat ini.

 10 Tempat Wisata di Surabaya yang Lagi Hits, Asyik untuk Liburan dan Napak Tilas Sejarah

Baca Juga

10 Tempat Wisata di Surabaya yang Lagi Hits, Asyik untuk Liburan dan Napak Tilas Sejarah

7 Tempat Wisata di Solo yang Lagi Hits

1. Galeri Lokananta

Lokananta merupakan galeri yang berkisah mengenai sejarah musik dan industri rekaman di Indonesia. Dulunya, ketika masih aktif beroperasi, Lokananta merupakan pabrik piringan hitam dan perusahaan rekaman yang terkenal dan bersejarah di Indonesia. 

Kemudian, pada 2022 lalu dimulai program revitalisasi untuk Lokananta sebagai destinasi wisata di Solo. Meski berkisah mengenai musik, Galeri Lokananta masih sangat bisa dinikmati oleh non pencinta musik.

10 Tempat Wisata di Sumatera Barat, Nomor 2 Pemandangan Menakjubkan dari Lembah dan Hutan

Baca Juga

10 Tempat Wisata di Sumatera Barat, Nomor 2 Pemandangan Menakjubkan dari Lembah dan Hutan

2. Solo Safari

Solo Safari, yang dibuka pada Januari 2023, merupakan destinasi wisata keluarga baru hasil rebranding dari Taman Satwa Taru Jurug Surakarta. 

Luas 13,9 hektare, tempat ini menawarkan berbagai fasilitas dan atraksi edukasi satwa yang menarik, seperti petting zoo, interaksi langsung dengan satwa dan kesempatan untuk menunggangi kuda atau gajah. Cocok untuk liburan bersama keluarga dan anak-anak. 

Harga tiket Solo Safari, Rp30.000 untuk anak-anak dan Rp45.000 untuk dewasa pada weekday. Sedangkan weekend, Rp45.000 untuk anak-anak dan Rp60.000 untuk dewasa.

3. Keraton Kasunanan Surakarta 

Keraton Kasunanan Surakarta menawarkan wisata sejarah melalui Museum Suaka Budaya yang menyimpan berbagai peninggalan dari era Kasunanan Surakarta, seperti peralatan sehari-hari, hadiah dari kerajaan Eropa, gamelan dan replika pusaka. 

Di pelataran keraton, terdapat meriam Kiai Pancawura yang terbuat dari perunggu. Selain itu, wisatawan dapat mengunjungi Sasana Sumewa, bangunan yang digunakan untuk komunikasi antara raja dan bawahannya.

4. Kampung Batik Kauman

Salah satu destinasi wisata yang unik sebagai daya tarik utamanya, yaitu Kampung Wisata Batik Kauman Solo. Di sini, pengunjung bisa membeli batik langsung dari perajin setempat atau mencoba belajar membatik dengan biaya tertentu. 

Keindahan arsitektur khas Jawa dan Belanda di setiap bangunan menambah pesona kampung ini, menjadikannya tempat yang sangat fotogenik. Selain itu, beberapa kafe modern juga tersedia di sekitar kampung, tempat menarik untuk berwisata.

Editor: Kurnia Illahi

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |