Bapak di Lubuklinggau Ditemukan Tewas Tergangtung, Sempat Curhat Tak Tahan Sering Dipukuli Anak

1 week ago 10

LUBUKLINGGAU, iNews.id - Mat Yasin (65) warga Jalan Pembangunan, Kelurahan Lubuk Aman, Kecamatan Lubuklinggau Barat I ditemukan tewas. Jasadnya ditemukan oleh warga di bedeng Kelurahan Lubuk Aman, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan pada Minggu (29/12/2024) pukul 09.00 WIB.

Saat ditemukan, jasadnya telah menjadi kerangka. Saat itu, warga bernama Endora sedang mencari adiknya di seputaran bedeng milik Rian. 

Pati Gempar, Mayat Perempuan Telanjang Ditemukan Mengapung di Laut

Baca Juga

Pati Gempar, Mayat Perempuan Telanjang Ditemukan Mengapung di Laut

"Saksi mencari adiknya karena adinya tersebut membawa kabur motor orang tuanya yang di gadai," ujar Kapolsek Lubuklinggau Barat AKP Joni Pahri, Senin (30/12/2024).

Dia menuturkan, Endora saat memasuki bedeng terkejut melihat mayat dengan posisi tergantung di kusen dapur. "Kondisi mayat saat ditemukan tinggal tengkorak," tuturnya. 

Geger! Mayat Membusuk Ditemukan dalam Pos Satpam di Lampung Selatan

Baca Juga

Geger! Mayat Membusuk Ditemukan dalam Pos Satpam di Lampung Selatan

Temuan mayat tersebut kemudian dilaporkan kepada salah satu warga yang tinggal di bedeng dan Ketua RT serta pemilik bedeng lalu diteruskan ke Polsek Lubuklinggau Barat.

Setelah menerima laporan, petugas langsung ke tempat kejadian perkara (TKP). "Saksi pemilik bedeng menjelaskan, bahwa dari seluruh bedeng Blok A hanya terisi adalah A5. Sedangkan A1, A2, A3, A4 dan A6 sudah kosong selama 2 tahun lebih," katanya. 

Sementara itu berdasarkan keterangan istri korban, yakni Cik Uda menjelaskan suaminya tersebut telah hilang tanpa kabar selama lebih dari satu bulan lalu. Keluarga, kata dia tidak mencarinya karena korban sudah biasa meninggalkan rumah. 

Editor: Kurnia Illahi

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |