BEKASI, iNews.id - Pengurus Partai Perindo menyalurkan bantuan ke wilayah terdampak banjir di Kampung Cerewet, Duren Jaya, Kota Bekasi, Jumat (7/3/2025). Pemberian bantuan mendapatkan respons positif dari warga.
"Ya alhamdulillah rekan-rekan dari Partai Perindo telah datang berkunjung ke wilayah kami di RW 14, kami senang dan mendapat perhatian empati dan simpati dari Partai Perindo. Kami tentunya mengucapkan banyak-banyak terima kasih atas bantuan ini," kata salah satu warga, Darmawan Saleh.

Baca Juga
Partai Perindo Terjun Langsung Bantu Korban Banjir di Bekasi
Dia juga bersyukur Partai Perindo memberikan makanan untuk berbuka puasa. Pasalnya, akses warga untuk mencari makanan masih terbatas.
Selain itu, pemesanan makanan secara daring melalui ojek online masih sulit dilakukan.

Baca Juga
DPP Partai Perindo Bagikan Ratusan Paket Takjil dan Kopiah ke Pengendara
"Alhamdulillah sangat membantu. Kondisi kami serba salah ya, susah keluar aksesnya terbatas (untuk beli makanan)," katanya.
Sementara itu, bantuan air bersih yang telah diterima akan diprioritaskan untuk membersihkan fasilitas umum seperti rumah ibadah atau posyandu. Nantinya, air sisa akan dibagikan ke warga untuk membersihkan rumahnya.
Berdasarkan pantauan, masih banyak lumpur di jalanan Kampung Cerewet. Selain itu, banyak sampah yang berserakan di ujung gang.