Kebakaran Rumah Makan Minang di Madiun, 3 Orang Luka Dilarikan ke Rumah Sakit

3 weeks ago 11

MADIUN, iNews.id - Kebakaran melanda Rumah Makan Gadis Minang III di Jalan Kepala Manis, Kelurahan Manisrejo, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur, Jumat (20/12/2024). Akibat kejadian ini penghuni rumah makan terluka hingga harus di larikan ke Rumah Sakit Sudono Madiun.

Dalam video yang direkam warga terihat kobaran api membara dari bagian dalam rumah makan tersebut. Petugas damkar yang mendapat laporan langsung mendatangi lokasi kejadian dan berjibaku memadamkan api di kawasan padat penduduk.

Kebakaran Permukiman Padat di Menteng Jakpus, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Baca Juga

Kebakaran Permukiman Padat di Menteng Jakpus, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Dalam pemadaman ini dikerahkan dua unit mobil Damkar Satpol PP dan Damkar Kota Madiun serta satu unit mobil suplai air BPBD Madiun. Api yang berada di tempat usaha milik Rikosman warga Solok, Sumatra Barat ini akhirnya bisa padam.

Informasi yang diperoleh iNews, identitas ketiga korban kebakaran rumah makan ini bernama Susi Susanti (31), Karnelis (55) dan Fauzi (20). Mereka langsung dievakuasi mengunakan ambulans menuju RSUD Soedono Madiun mendapat guna penanganan medis.

Kebakaran Dekat Stasiun Manggarai, 17 Unit Damkar Dikerahkan

Baca Juga

Kebakaran Dekat Stasiun Manggarai, 17 Unit Damkar Dikerahkan

Editor: Donald Karouw

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |