VATICAN CITY, iNews.id - Paus Fransiskus mengalami dua kali kesulitan bernapas yang akut sehingga harus dibantu dengan ventiltor. Pemimpin Gereja Katolik dunia itu menderita Pneumonia ganda di kedua paru-paru.
Paus dirawat di Rumah Sakit Universitas Gemelli, Roma, sejak hampir 3 pekan lalu.

Baca Juga
Kondisi Paus Fransiskus Terkini, Masih Kritis tapi Tetap Terjaga
Pemerintah Takhta Suci Vatikan, dalam pembaruan informasi, Senin (3/3/2025), menyatakan Paus berusia 88 tahun tersebut menderita akumulasi lendir yang signifikan di paru-paru. Kondisi itu memicu dua kali insufisiensi pernapasan akut pada Senin.
Selain itu Paus juga menderita bronkospasme, mirip serangan asma. Dokter terpaksa melakukan dua kali bronkoskopi guna memeriksa saluran pernapasan. Dalam proses tersebut dokter mengeluarkan sekresi besar lendir.
Untuk membantu pernapasan, Paus memerlukan bantuan ventilasi mekanis non-invasif. Status prognosisnya adalah "dijaga" yang berarti Paus belum keluar dari kondisi bahaya.

Baca Juga
Kondisi Terkini Paus Fransiskus Masih Kritis, Terdeteksi Gagal Ginjal Dini
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow