JAKARTA, iNews.id - Link dan cara daftar mudik gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 perlu diketahui. Informasi yang disajikan penting bagi masyarakat yang ingin mendapatkan fasilitas mudik gratis.
Adapun pendaftaran mudik gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 dibuka hari ini, Jumat (7/3/2025). Pendaftaran dilakukan lewat link mudikgratis.jakarta.go.id.

Baca Juga
Cara Daftar Mudik Gratis Lebaran 2025: Lengkap dengan Syarat dan Linknya
Dikutip dari unggahan akun Instagram Dishub DKI Jakarta @dishubdkijakarta, masyarakat yang pernah ikut mudik gratis sebelumnya wajib membuat akun baru untuk mendaftar. Lantas bagaimana caranya?
Link dan Cara Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025
1. Buka mudikgratis.jakarta.go.id
2. Klik Daftar.
3. Buat akun baru dengan mengisi data diri seperti nama, nomor hadphone, email dan masukkan password akun.
4. Login menggunakan akun yang sudah didaftarkan.
5. Lakukan pendaftaran dengan memilih kota tujuan mudik hingga tanggal dan terminal keberangkatan dan klik lanjutkan.
6. Unggah foto KTP.
7. Isi data diri seperti NIK, nama, tempat dan tanggal lahir, alamat, RT/RW, Kelurahan, Kecamatan, Kota/Kabupaten, Provinsi, lalu klik lanjutkan.

Baca Juga