Masuk Timnas Indonesia, Dean James: Ini seperti Mimpi!

4 hours ago 1

SYDNEY, iNews.id – Fullback Go Ahead Eagles, Dean James, girang masuk Timnas Indonesia. Dia menyebut, ini seperti mimpi. 

James merupakan satu dari empat pemain keturunan baru yang masuk dalam daftar 29 pemain Timnas Indonesia untuk hadapi Australia dan Bahrain. Adapun tiga pemain lainnya, yaitu Ole Romeny, Emil Audero, dan Joey Pelupessy. Bedanya, James, Audero, dan Pelupessy baru resmi menjadi WNI pada Senin (10/3/2025).

Erick Thohir Jawab Kepastian Emil Audero hingga Dean James Tampil Lawan Australia

Baca Juga

Erick Thohir Jawab Kepastian Emil Audero hingga Dean James Tampil Lawan Australia

PSSI memang sengaja mempercepat proses naturalisasi ketiga pemain itu agar bisa tampil saat Timnas Indonesia hadapi Australia. Dan ya, proses perpindahan federasi mereka rampung tepat waktu sehingga bisa didaftarkan untuk bertanding di laga tersebut.

James pun mengaku sangat senang karena mendapat panggilan perdana Timnas Indonesia. Menurutnya ini merupakan momen yang luar biasa. Sebab, panggilan itu datang di saat dia menjadi pemain andalan untuk Go Ahead Eagles. Musim sebelumnya dia acapkali menjadi penghangat bangku cadangan.

Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James Resmi Pindah Federasi! Siap Debut Vs Australia

Baca Juga

Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James Resmi Pindah Federasi! Siap Debut Vs Australia

"Ya, tentu saja. Ini hampir seperti mimpi bagi saya. Tahun lalu saya hanya duduk di bangku cadangan, dan sekarang di musim pertama saya bermain, langsung dipanggil ke timnas Indonesia. Itu benar-benar luar biasa,” kata James, dilansir dari ESPN, Selasa (18/3/2025).

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |