JAKARTA, iNews.id – Wakil Ketua Umum I PBSI, Taufik Hidayat, menyebut bakal ada degradasi atlet pelatnas. Dia mengatakan, keputusan itu dibuat karena penurunan prestasi atlet bulu tangkis Indonesia.
Rencana degradasi atau pemulangan atlet tanpa harus menunggu masa enam bulan atau satu tahun memang sempat diutarakan Taufik. Dia mewacanakan itu usai bulu tangkis Indonesia tanpa gelar di tur Eropa.

Baca Juga
Erick Thohir Mohon Timnas Indonesia U-17 Tetap Didukung Usai Tersingkir dari Piala Asia U-17 2025: Jangan Hukum Mereka!
Prestasi para atlet masih jauh dari ekspektasi PBSI. Apalagi di turnamen sekelas All England 2025, dan Badminton Asia Championship, tim bulu tangkis Indonesia justru gagal meraih gelar.
Taufik mengisyaratkan bakal ada atlet yang dipulangkan dari Pelatnas PBSI. Menurutnya, keputusan ini nantinya akan diambil setelah gelaran Piala Sudirman 2025 yang berlangsung di China pada 27 April – 4 Mei mendatang.

Baca Juga
Anthony Ginting Cedera, Taufik Hidayat Beri Pesan Penting
"Kayaknya akan ada beberapa (pemain yang dipulangkan)," kata Taufik kepada awak media di Kantor Kemenpora, Jakarta pada Senin (14/4/2025) kemarin.
"Setelah (Piala) Sudirman karena kita juga kan tidak mungkin setiap bulan. Tapi kan kita lihat trek rekornya dari belakang, dia di sana (Pelatnas) sudah berapa lama, prestasinya apa saja?" ucap mantan pebulu tangkis tunggal putra juara dunia 2005 itu.

Baca Juga