5 Berita Populer: Marselino Cetak 2 Gol buat Oxford United hingga AHY Respons HGB Pagar Laut

7 hours ago 1

JAKARTA, iNews.id - Wonderkid Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, tampil memukau bersama Oxford United U-21 pada perempat final Oxfordshire Senior Cup. Dia menyumbang dua gol serta satu assist di laga tersebut.

Kemenangan ini praktis membawa skuad muda The Yellows – julukan Oxford United - melaju ke babak semifinal Oxfordshire Senior Cup.

Keren! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Bawa Oxford United Bantai Banbury United

Baca Juga

Keren! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Bawa Oxford United Bantai Banbury United

Berita populer lainnya adalah AHY merespons soal HGB pagar laut Tangerang yang terbit di era Jokowi.

Berikut lima berita terpopuler pada Rabu (22/1/2025):

AHY Respons soal HGB Pagar Laut Tangerang yang Terbit di Era Jokowi

Baca Juga

AHY Respons soal HGB Pagar Laut Tangerang yang Terbit di Era Jokowi

1. Keren! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Bawa Oxford United Bantai Banbury United

Oxford United U-21 pesta 6-0 atas Banbury United di Banbury Plant Hire Community Stadium pada Rabu (22/1/2025) dini hari WIB. Marselino tampil memesona di pertandingan ini. Mantan pemain Persebaya Surabaya itu dipercaya tampil sejak menit awal saat meladeni Banbury United sebelum akhirnya ditarik keluar di pertengahan babak kedua atau tepatnya pada menit ke-75.

Marselino mulai menunjukkan ketajamannya setelah rekan setimnya, yakni Leo Snowden cetak gol di menit ke-10. Eks pemain Persebaya Surabaya itu mencatat namanya di papan skor pada menit ke-15 dan 23. Alhasil, Oxford United U-21 unggul telak 3-0 di babak pertama.

Kemudian di babak kedua, Oxford United U-21 kembali menambah pundi-pundi golnya lewat gol yang kembali dicetak Leo Snowden (47’). Sementara Marselino yang masih dipercaya main juga menampilkan performa apiknya.

Kali ini Marselino menyumbang assist dalam proses gol kelima Oxford United U-21 yang dicetak Harrison Bradley di menit ke-52. Setelah itu, bintang Timnas Indonesia ini ditarik keluar pada menit ke-75.

2. AHY Respons soal HGB Pagar Laut Tangerang yang Terbit di Era Jokowi

Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) buka suara terkait Hak Guna Bangunan (HGB) dan Sertifikat Hak Milik (SHM) pagar laut di Tangerang. AHY tidak tahu menahu soal pagar laut di Tangerang memiliki HGB dan SHM.

Dia mengatakan, HGB itu keluar di tahun 2023. Artinya, HGB pagar laut ini keluar pada era Presiden Joko Widodo.

“Saya tidak tahu, saya tidak tahu dan tentunya ini sudah terjadi sebelumnya untuk yang HGB itu kan, 2023. Dan sekali lagi karena itu sudah keluar, saya masuk kan 2024. Tentu tidak semuanya kan kita review, kecuali ada pelaporan, kecuali ada yang disampaikan oleh masyarakat atau pihak manapun,” ucap AHY di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (21/1/2025).

3. Rincian Harta Rp5,4 Triliun Menpar Widiyanti, Punya Tanah Ribuan Meter di Jaksel

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan harta tertinggi pejabat Kabinet Merah Putih yakni Rp5,4 triliun. Jumlah itu diketahui usai 123 penyelenggara negara kabinet pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melaporkan LHKPN.

“Nah yang paling tinggi dari yang reguler (jumlah 65 pejabat) yang dulu sudah pernah menyampaikan itu Rp2,6 triliun, tapi yang baru diangkat itu (nilai harta tertinggi) Rp5,4 triliun,” kata Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (21/1/2025).

Berdasarkan penelusuran di laman elhkpn.kpk.go.id, harta kekayaan tertinggi itu dimiliki oleh Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana. Dia tercatat melaporkan harta kekayaan senilai Rp5.435.833.014.169 (Rp5,4 triliun).

Putri melaporkan kepemilikan aset berupa tanah dan bangunan seluas ribuan meter persegi di Jakarta Selatan (Jaksel) senilai Rp152.028.275.000 (Rp152 miliar). Sementara, laporan kekayaan terkait alat transportasi dan mesin yang dilaporkan senilai Rp19.463.000.000 (Rp19 miliar).

Harta kekayaan dengan nilai tertinggi yang dilaporkan yaitu surat berharga yang tercatat senilai Rp5.075.638.855.071 (Rp5 triliun). Dalam laporan yang sama Putri juga tercatat melaporkan harta bergerak lainnya sejumlah Rp43.814.169.039; kas dan setara kas Rp67.168.797.235; dan harta lainnya Rp77.719.917.824.

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |