JAKARTA, iNews.id - Chief Executive Officer (CEO) PT Gojek Tokopedia (GOTO) Tbk, Patrick Walujo merapat ke Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (10/3/2025). Dia akan bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto.
Berdasarkan pantauan, dia tiba didampingi tiga orang yang mengenakan jaket Gojek. Awak media langsung mencecar Patrick tentang pencairan Tunjangan Hari Raya (THR) untuk driver ojek online (ojol).

Baca Juga
Menaker Tegaskan Aturan THR Ojol Sedang Difinalisasi: Kita Minta dalam Uang Tunai
"Nanti juga tahu, nanti ya nanti," kata Patrick singkat.
Dia mengatakan, bakal ada pengumuman dari Prabowo. Namun, dia tak memerinci lebih lanjut terkait pengumuman itu.
Baca Juga
Kata Pemerintah soal Progres Aturan THR untuk Driver Ojol
"Nanti setelah mendengarkan pengumuman dari Bapak langsung," tutur dia.
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli menegaskan aturan tunjangan hari raya (THR) bagi driver ojek online (ojol) sedang difinalisasi. Dia mengusulkan aplikator memberikan THR kepada para driver dalam bentuk uang tunai.

Baca Juga
Wamenaker Desak Aplikator Berikan THR Uang untuk Driver Ojol
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow