JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto melantik 961 kepala daerah hasil Pilkada 2024. Pelantikan dilakukan di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (20/2/2025).
Sebanyak 961 kepala daerah yang terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota dan 85 wakil wali kota dilantik bersamaan. Sebanyak enam kepala daerah maju ke depan sebagai perwakilan.

Baca Juga
Bersejarah! Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah secara Serentak di Istana
Keenam kepala daerah itu masing-masing mewakili enam agama yang berbeda. Mereka yakni Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal mewakili Islam, Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda mewakili Katolik, Wali Kota Singkawang Tjhau Chui Mie mewakili Buddha, Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata mewakili Hindu, Wali Kota Manado Andrei Angouw mewakili Konghucu, dan Bupati Merauke Yoseph P Gebze mewakili Kristen Protestan.
Sebelum pengambilan sumpah, Prabowo menanyakan kesediaan para kepala daerah untuk dilantik.

Baca Juga
Prabowo Wanti-Wanti Kepala Daerah soal Retreat: yang Ragu-Ragu Boleh Mundur!
"Terlebih dahulu saya bertanya kepada saudara-saudara, bersediakah saudara-saudara mengucapkan sumpah/janji menurut agama masing-masing?" ujar Prabowo.
"Bersedia," ucap para kepala daerah serempak.

Baca Juga