Hadir di Women's Inspiration Awards 2025, Wamen Isyana Tekankan Pentingnya Peran Ayah dalam Mengasuh Anak

2 hours ago 2

JAKARTA, iNews.id - Wakil Menteri (Wamen) Kependudukan dan Pembangunan Keluarga Indonesia Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka menekankan pentingnya kehadiran figur ayah dalam pola asuh anak. Menurutnya, kehadiran ayah dalam mengasuh akan menghasilkan anak yang lebih kuat bukan hanya fisik, tapi juga mentalnya. 

Ini disampaikan Wamen Isyana dalam acara Women's Inspiration Awards 2025 yang digelar iNews Media Group di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Selasa (29/4/2025). 

Minuman Viral Menyimpan Ratusan Kalori, Waspada Terkena Penyakit Kronis

Baca Juga

Minuman Viral Menyimpan Ratusan Kalori, Waspada Terkena Penyakit Kronis

"Kehadiran ayah juga sangat penting. Jadi di Hari Kartini kemarin, kami justru melakukan sebuah launching gerakan Ayah Teladan Indonesia. Tujuannya apa? Agar tidak hanya perempuan yang hadir di rumah untuk mengasuh anak-anak Indonesia," kata Isyana. 

"Karena apa? Dengan kombinasi yang baik antara ayah dan ibu, hadir keduanya di pengasuhan pada anak-anak, nantinya akan menghasilkan anak-anak yang lebih kuat secara tidak hanya fisik, tapi juga mentalnya," ujarnya. 

 Perayaan Kekuatan, Kecerdasan dan Ketangguhan Perempuan Indonesia

Baca Juga

Menteri PPA Apresiasi Ajang Women's Inspiration Awards 2025: Perayaan Kekuatan, Kecerdasan dan Ketangguhan Perempuan Indonesia

Dia menjelaskan, kehadiran sosok ayah dalam pengasuhan anak untuk melengkapi multi peran ibu. "Perempuan bisa menjadi suster, bisa menjadi akuntan, menjadi guru, pengasuh yang luar biasa," katanya. 

Isyana menambahkan, ayah dalam keluarga tidak hanya dibutuhkan perannya secara finansial, tapi juga secara emosional. Dengan begitu, permasalahan emosional dapat dideteksi sedini mungkin sebelum hal tersebut semakin membesar.

Daftar Lengkap Penerima Penghargaan Women's Inspiration Awards 2025

Baca Juga

Daftar Lengkap Penerima Penghargaan Women's Inspiration Awards 2025

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |