Hasil All England 2025: Sengit! Rehan/Gloria Hajar Duo Denmark

5 hours ago 3

BIRMINGHAM, iNews.id - Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja menumbangkan Jesper Toft/Amalie Magelund asal Denmark di babak 16 besar All England 2025. Mereka menang 21-16, 20-22, dan 21-12 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Kamis (13/3) malam WIB.

Rehan/Gloria memulainya sangat baik. Duet non Pelatnas PBSI Cipayung itu unggul cukup telak 7-0 atas Toft/Magelund.

 Langkah Ana/Tiwi Disetop Ganda Putri Jepang

Baca Juga

Hasil All England 2025: Langkah Ana/Tiwi Disetop Ganda Putri Jepang

Variasi serangan yang mereka lancarkan sukses membuat pasangan asal Denmark kerepotan. Rehan/Gloria pun unggul di interval gim pertama atas Toft/Magelund dengan skor telak 11-4.

Toft/Magelund memangkas jarak usai jeda interval menjadi 11-15. Namun Rehan/Gloria tak hilang fokus dengan memperlebar keunggulannya menjadi 17-12. Alhasil, mereka sukses membungkus gim pertama dengan kemenangan 21-16.

 Jonatan Christie Lawan Jagoan India

Baca Juga

Jadwal 16 Besar All England 2025: Jonatan Christie Lawan Jagoan India

Rehan/Gloria masih mendominasi permainan di gim kedua. Runner up Orleans Masters 2024 itu memimpin 7-5 atas pasangan Denmark. Sementara, Toft/Magelund terus mencari celah untuk keluar dari tekanan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |