Profil Kardinal Ignatius Suharyo, Uskup Agung Jakarta Akan Ikuti Pemilihan Paus di Vatikan

9 hours ago 4

JAKARTA, iNews.id - Profil Kardinal Ignatius Suharyo, Uskup Agung Jakarta menarik untuk disimak. Sosoknya saat ini menjadi sorotan karena perannya dalam konklaf Vatikan yang akan datang. 

Setelah wafatnya Paus Fransiskus pada 21 April 2025, Kardinal Suharyo dijadwalkan berangkat ke Vatikan pada 3 Mei 2025 untuk mengikuti proses pemilihan paus baru, yang dikenal sebagai konklaf. 

Ditunjuk Paus Fransiskus jadi Kardinal, Ini yang Dirasakan Mgr Ignatius Suharyo

Baca Juga

Ditunjuk Paus Fransiskus jadi Kardinal, Ini yang Dirasakan Mgr Ignatius Suharyo

Proses ini akan dimulai pada 6 Mei 2025 dan melibatkan para kardinal dari seluruh dunia yang memenuhi syarat untuk memilih dan dipilih.

Sebagai satu-satunya kardinal dari Indonesia yang memenuhi syarat, Kardinal Suharyo memiliki hak untuk berpartisipasi dalam pemilihan ini. Sosoknya juga dikenal rendah hati dan memiliki semboyan "Serviens Domino Cum Omni Humiliate," yang berarti "Aku melayani Tuhan dengan segala kerendahan hati".

Paus Fransiskus Tunjuk Uskup Agung Jakarta Mgr Ignatius Suharyo sebagai Kardinal

Baca Juga

Paus Fransiskus Tunjuk Uskup Agung Jakarta Mgr Ignatius Suharyo sebagai Kardinal

Selain itu, Kardinal Suharyo baru-baru ini memimpin misa requiem di Jakarta untuk mengenang Paus Fransiskus, menunjukkan dedikasinya terhadap komunitas Katolik di Indonesia.

Berikut profil Kardinal Ignatius Suharyo dilansir dari laman Wali Gereja Indonesia dan beberapa sumber lainnya, Sabtu (26/4/2025).

Profil Kardinal Ignatius Suharyo

Kardinal Ignatius Suharyo Hardjoatmodjo kelahiran Sedayu, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), 9 Juli 1950.

Editor: Kurnia Illahi

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |