SHENZHEN, iNews.id – Timnas Arab Saudi U-20 dan Irak memastikan diri lolos ke perempat final Piala Asia U-20 2025. Kepastian itu setelah kedua tim menuntaskan matchday ketiga Grup B, Rabu (19/2/2025) sore.
Arab Saudi menang tipis 2-1 atas Timnas Korea Utara U-20 di Stadion Baoan, Shenzhen, China. Arab Saudi tampil dominan sejak menit awal. Tim arahan Marcos Soares itu cukup nyaman dalam mengalirkan bola ke pertahanan Korea Utara.

Baca Juga
Jadwal Timnas Indonesia U-20 Vs Yaman di Piala Asia U-20 2025 Malam Ini
Di menit ke-24, Arab Saudi nyaris membuka keran golnya. Sementara Korea Utara yang sejak awal tertekan justru berhasil membuka keran golnya di menit ke-28 lewat gol Han Jae-yong.
Usai turun minum, Arab Saudi tampil lebih agresif guna mencetak gol penyama kedudukan. Akhirnya mereka sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-51 setelah Saad Haqawi menjebol gawang Korea Utara.

Baca Juga
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 vs Yaman U-20
Memasuki lima menit akhir, Arab Saudi sukses menggandakan keunggulannya lewat gol Thamir Al Khaibri. Pada akhirnya, tim arahan Marcos Soares itu sukses menutup laga dengan kemenangan tipis 2-1 atas Korea Utara U-20.
Hasil ini membuat Arab Saudi mengamankan tiket perempat final sebagai Grup B dengan enam poin, unggul satu angka atas Timnas Irak U-20 yang lolos sebagai runner up Grup B.

Baca Juga
Bungkam China, Australia Juara Grup A Piala Asia U-20 2025
Irak dipastikan maju ke perempat final setelah imbang 0-0 kontra Timnas Yordania U-20 di Stadion Longhua Cultural and Sports Centre, Shenzhen.
Iran dan Yordania bermain cukup ketat sejak awal pertandingan. Namun, kedua tim sama-sama gagal memaksimalkan peluang yang ada.

Baca Juga
Indra Sjafri Siap Bertanggung Jawab usai Timnas Indonesia U-20 Terusir dari Piala Asia U-20 2025
Pada menit ke-79, Irak harus bermain dengan sepuluh orang pemain setelah Hayden Hamad diganjar kartu merah. Kondisi itu coba dimaksimalkan Yordania untuk mengepung Irak. Namun, hingga akhir laga tak ada gol tercipta.
Editor: Abdul Haris