JAKARTA, iNews.id - Pengacara Hotman Paris Hutapea akhirnya terbang ke Singapura dengan private jet untuk melakukan pemeriksaan medis tambahan.
Ya, Hotman Paris belakangan ini sedang sakit serius. Dia bahkan perlu dirawat di rumah sakit akibat penyakitnya. Terbaru, kadar HB darahnya menurun cukup drastis, sehingga memerlukan tindakan penambahan darah.

Baca Juga
Sebelum Sakit Serius, Hotman Paris Ternyata Digigit Berang-Berang saat Berenang
Melalui unggahan Instagram, Hotman Paris cerita kalau dirinya terbang ke Singapura untuk melakukan pemeriksaan tambahan. Frank Alexander Hutapea, anaknya, yang mengurus semua.
"Berangkat ke Singapura untuk pemeriksaan tambahan," ungkap Hotman Paris, dikutip Senin (24/2/2025).

Baca Juga
Kondisi Terkini Hotman Paris, Akan Dibawa ke Rumah Sakit Singapura Pakai Private Jet
Di unggahan Instagram terbaru, Hotman Paris membagikan momen dirinya sudah berada di dalam private jet. Tak sendiri, dia ditemani sang istri dalam perjalanan ke Singapura ini.
Hotman pun sedikit cerita bagaimana kondisi dia sekarang sebelum melakukan pemeriksaan medis tambahan di Singapura.

Baca Juga
Hotman Paris Nyaris Pingsan di Pengadilan, Sidang pun Ditunda
"Di atas pesawat menuju Singapura. Tidur enak di private jet," ungkapnya.
Istri Hotman Paris terlihat duduk bersebelahan dengannya. Wanita bernama Agustianne Marbun itu mengenakan outfit serba merah, termasuk sepatunya.

Baca Juga