Israel Bom Tenda Wartawan di Gaza, 3 Jurnalis Gugur Terbakar Hidup-Hidup

1 week ago 11

GAZA, iNews.id - Militer Israel membombardir tenda tempat menginap wartawan di dekat Rumah Sakit Nasser, Khan Younis, Gaza Selatan, Minggu (7/4/2025). Sejauh ini tiga jurnalis gugur dan delapan lainnya luka akibat serangan tersebut.

Korban meninggal terbaru akibat serangan udara brutal Israel adalah Ahmed Mansour, yakni pada Senin (8/4/2025) dini hari. Dia sempat menjalani perawatan akibat luka bakar parah di tubuhnya, namun tak bertahan.

Jerman Bersiap Hadapi Perang Dunia III, Sebut Rusia Serang NATO Skenario Realistis

Baca Juga

Jerman Bersiap Hadapi Perang Dunia III, Sebut Rusia Serang NATO Skenario Realistis

Dua korban lainnya adalah jurnalis Palestine Today Hilmi Al Faqaawi serta Yousef Al Khazindar.

Selain itu, serangan brutal militer Zionis itu juga melukai delapan jurnalis lainnya, di antaranya Hassan Eslaih, Ahmed Al Agha, Muhammad Fayek, Abdallah Al Attar, Ihab Al Bardini, dan Mahmoud Awad.

Viral, Pasukan Israel Tembaki Ambulans lalu Eksekusi Mati Petugas Medis Gaza

Baca Juga

Viral, Pasukan Israel Tembaki Ambulans lalu Eksekusi Mati Petugas Medis Gaza

Militer Israel dalam pernyataan di media sosial X secara terang-terangan menyebutkan sedang mengincar Eslaih. Mereka menuduh Eslaih sebagai pejuang Hamas yang menyamar sebagai jurnalis.

Pernyataan Israel itu dibantah denga tegas oleh media di Gaza. Eslaih merupakan jurnalis yang juga aktif di media sosial dan memiliki banyak mengikut. Dia kerap membuat laporan serangan-serangan Israel ke permukiman sipil di Gaza hingga membuat geram militer Zionis.

Makin Brutal! Israel Bom Sekolah Tempat Mengungsi Warga Gaza Tewaskan 33 Orang

Baca Juga

Makin Brutal! Israel Bom Sekolah Tempat Mengungsi Warga Gaza Tewaskan 33 Orang

Dia juga pernah meliput serangan Hamas ke wilayah Israel pada 7 Oktober 2023, pekerjaan yang juga dilakukan berbagai media lainnya termasuk dari laur negeri.

Al Jazeera melaporkan, sebelumnya Eslaih beberapa kali mendapat ancaman dari otoritas Israel. 

Kesaksian Jurnalis saat Tenda Dibom Israel

Abed Shaat, seorang jurnalis mengisahkan, dia sedang tertidur pada Minggu malam karena lelah setelah meliput serangan udara Israel sepanjang hari. Fotografer berusia 33 tahun itu sering menginap bersama wartawan lain di kompleks tenda tersebut sejak pecahnya perang Israel di Gaza pada 7 Oktober 2023.

"Saya terbangun karena suara ledakan keras di dekat sini. Rekan-rekan dan saya segera keluar dari tenda dan membawa ponsel untuk merekam," tutur Shaat.

Serangan tersebut ternyata mengenai tenda wartawan di seberang tempatnya menginap. Tenda yang menjadi target serangan merupakan milik stasiun televisi Palestine Today.

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |