JAKARTA, iNews.id - Libur Lebaran kali ini bakal lebih seru dengan petualangan seru dari si kuning Spongebob dan warga-warga Bikini Bottom. Setiap hari mulai pukul 09.00 WIB, Spongebob Squarepants siap menemani Anda dan keluarga dengan episode spesial yang penuh kejutan dan keseruan.
Banyak cerita seru dari bawah laut, mulai dari aksi kocak Spongebob dan Squidward, lalu tersesat di Laut Dalam. Kemudian, ada Spongebob & Patrick yang menjelajah Dunia Manusia. Duo sahabat ini nekat pergi ke dunia atas dan menghadapi kejadian lucu yang tidak terduga.

Baca Juga
7 Ide Pose Ala Fuji Biar Fotomu Enggak Monoton dan Terlihat Estetik
Kemudian ada misi rahasia dan perburuan harta karun. Jangan lewatkan juga Plankton dan Mr. Krabs: Misi Rahasia di Chum Bucket! di mana Plankton kembali dengan rencana jahatnya yang bikin heboh.
Sementara itu, Patrick dan Mr. Krabs: Berburu Harta Karun di Bikini Bottom akan membawa kamu ke petualangan menegangkan saat mereka mencari harta karun tersembunyi di dasar laut.

Baca Juga
It’s Family Time! Teman Lucu Seru Spongebob dan Warga Bikini Bottom Siap Menghibur Setiap Hari di GTV
Lebaran juga jadi momen spesial di Hari Memaafkan Bikini Bottom, di mana semua warga belajar arti persahabatan dan kebersamaan. Dan pastinya, jangan lewatkan Krusty Krab Open House, saat Mr. Krabs menggelar promo spesial yang bikin Bikini Bottom heboh.