SOLO, iNews.id - Presiden ketujuh RI Joko Widodo (Jokowi) merespons pernyataan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto agar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa keluarganya. Jokowi menanggapi santai pernyataan tersebut.
"Kalau ada fakta hukum, ada bukti hukum ya silakan," ujar Jokowi di Solo, Jawa Tengah, Jumat (21/2/2025).

Baca Juga
PDIP Balas Pernyataan Jokowi soal Instruksi Retreat: Ini Urusan Partai, Bukan Orang Luar
Jokowi enggan berbicara lebih jauh karena merasa sering dikaitkan dengan kasus tersebut. Dia mempersilakan para penegak hukum memeriksanya jika ada fakta hukum.
"Sudah sering pernyataan seperti itu, masak saya ulang terus. Kalau ada bukti ya silakan," katanya.

Baca Juga
Jokowi Respons Instruksi Megawati ke Kepala Daerah PDIP: Mereka Dipilih Rakyat, mestinya Hadir
Sebelumnya, Hasto Kristiyanto memberikan pernyataan saat akan ditahan KPK. Sekjen PDIP tersebut mengaku siap menerima segala konsekuensi dengan kepala tegak.
"Karena Indonesia dibangun dengan penuh pengorbanan jiwa dan raga kita, ada negeri pejuang sehingga saya tidak pernah menyesal, saya akan terus berjuang dengan api yang menyala-nyala," ujar Hasto, Kamis (20/2/2025).

Baca Juga
Tak Kenal Takut! Hasto PDIP: Ini Momentum KPK Periksa Keluarga Jokowi
Editor: Donald Karouw