PROBILINGGO, iNews.id - Kecelakaan melibatkan dua truk terjadi di jalur Pantura Probolinggo, Jawa Timur, Rabu (22/1/2025). Satu orang tewas mengenaskan dengan kondisi terjepit kabin kendaraan.
Informasi diperoleh iNews, kecelakaan ini melibatkan truk bermuatan kayu yang bertabrakan dengan dumptruck muatan pasir. Korban tewas yakni sopir truk muatan kayu bernama Badrowi asal Kediri.
Baca Juga
Kecelakaan di Tol Cipularang, Minibus Ringsek Tergencet Truk dan Tembok Pembatas Jalan
Informasi diperoleh iNews, lokasi kecelakaan berada di Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo. Kronologi kejadian bermula saat truk bermuatan kayu melintas dari Surabaya menuju Banyuwangi atau arah barat ke timur.
Diduga sopir mengantuk, truk nahas ini oleng ke kanan jalan dan saat bersamaan melintas dumptruck bermuat pasir. Karena jarak terlalu dekat kecelakaan tidak dapat dihindarkan.
Baca Juga
Nyaris Meninggal dalam Kecelakaan Maut, Delia Yasmine Perlahan Pulih: Terlahir Kembali
Mendapat laporan terjadi kecelakaan, anggota Satlantas Polres Probolinggo Kota langsung datang ke lokasi dan mengevakuasi korban tewas. Selanjutnya polisi melakukan olah TKP dan membawa jenazah ke Rumah Sakit dr Mumahad Saleh untuk divisum.
"Kecelakaan ini melibatkan dua truk yang bertabrakan dari arah berlawanan. Untuk korban jiwa satu orang," ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Probolinggo Kota Ipda Farouk, Rabu (22/1/2025).
Baca Juga
Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi, Bus Rombongan Ziarah Wali Tabrak Truk Boks
Menurutnya untuk penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan. Selain olah TKP dan mengevakuasi jenazah, petugas mengatur arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian.
Editor: Donald Karouw