BATANG, iNews.id - Kecelakaan Beruntun truk tronton menabrak mobil, motor dan dua rumah terjadi di Jalan Pantura Kaliboyo-Tulis, Kabupaten Batang, Jumat (14/3/2025). Kerasnya benturan itu mengakibatkan dua rumah yang diseruduk truk terbakar. Tidak ada korban jiwa, namun sopir truk tronton luka bakar.
Diperoleh informasi, kecelakaan beruntun berawal saat truk tronton nopol B 9008 PBI yang dikemudikan Rondon, warga Kendal mengalami pecah ban.

Baca Juga
Kecelakaan Bus Tabrak Truk Boks dan Motor di Jombang, 3 Orang Luka-luka
Truk bermuatan ember cat itu kemudian menabrak motor Honda Scoopy nopol G 2096 DV yang dikendarai Ikbal warga Jolosekti, Batang.
Truk terus melaju hingga menabrak mobil pikap Suzuki Futura nopol D 8541 AC. Kerasnya benturan itu membuat pikap terdorong hingga menabrak dua rumah warga milik Mugi Riyono (50) dan Paryono (55) hingga terbakar.

Baca Juga
Kecelakaan Maut di Rembang, Truk Tronton Tabrak 3 Motor 1 Tewas
Melihat kejadian itu, warga langsung berupaya menolong dan memadamkan api.
Saksi mata, Ginanjar mengatakan, truk tronton tersebut melaju kencang dan tiba-tiba oleng. "Sebelum nabrak, terdengar suara ledakan ternyata truk pecah ban. Truk terus nabrak motor dan mobil," ujarnya.
Kasat Lantas Polres Batang, AKP Ahmad Zainurrozaq mengatakan, petugas masih menyelidiki penyebab tabrakan Beruntun tersebut.
"Masih kita selidiki. Sopir truk sementara belum bisa dimintai keterangan karena dirawat di rumah sakit akibat luka bakar serius," ujarnya.
Kecelakaan beruntun tersebut sempat membuat arus lalu lintas di jalur Pantura Batang-Semarang mengalami kemacetan.
Editor: Kastolani Marzuki