JAKARTA, iNews.id - Kondisi terkini Wendi Cagur yang sempat dilarikan ke rumah sakit akibat GERD diungkap Ayu Ting Ting. Apakah sudah membaik?
Ayu Ting Ting cerita kalau sahabatnya, Wendi Cagur, masih dirawat di rumah sakit, karena memerlukan istirahat yang cukup. Meski begitu, kondisi kesehatan Wendi berangsur membaik.

Baca Juga
5 Berita Populer: Jumlah Mualaf di Tangsel Meningkat hingga Wendi Cagur Masuk RS
"Alhamdulillah sudah membaik, butuh istirahat dulu," kata Ayu Ting Ting pada awak media, belum lama ini.
Ayu mengatakan, ke depan, Wendi akan istirahat penuh dan mengurangi aktivitas termasuk syuting program televisi.

Baca Juga
Wendi Cagur Mendadak Dilarikan ke Rumah Sakit, Banjir Doa dari Sahabat
"Belum banyak kegiatan dulu kayaknya, memang harus bedrest dulu," tambah Ayu.
Pelantun Alamat Palsu itu belum mengetahui pasti jadwal kepulangan Wendi dari Rumah Sakit.

Baca Juga
Profil dan Biodata Wendi Cagur, Pelawak Indonesia yang Identik dengan Kepala Plontos
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow