Libur Tahun Baru Selesai, 684.200 Kendaraan Kembali ke Jabotabek

1 day ago 3

JAKARTA, iNews.id - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat, 684.200 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek usai libur tahun baru 2025. Angka ini dihimpun pada periode 1-4 Januari 2025.

Angka tersebut juga merupakan angka kumulatif arus lalu lintas dari empat gerbang tol (GT) utama, yaitu GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung). 

Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 97 hingga Sebabkan Kendaraan Ringsek dan 2 Orang Terluka

Baca Juga

Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 97 hingga Sebabkan Kendaraan Ringsek dan 2 Orang Terluka

“Total volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek ini meningkat 25,48 persen jika dibandingkan lalin normal, yakni 545.249 kendaraan,” ujar Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Octaviana, Minggu (5/1/2025).

Pelabuhan Gilimanuk Mulai Dipadati Kendaraan yang Akan Tinggalkan Bali

Baca Juga

Pelabuhan Gilimanuk Mulai Dipadati Kendaraan yang Akan Tinggalkan Bali

Berdasarkan distribusi lalu lintas yang kembali ke Jabotabek, mayoritas 329.506 kendaraan atau 48,2 persen dari arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 192.451 kendaraan atau 28,1 persen dari arah Barat (Merak) dan 162.243 kendaraan atau 23,7 persen dari arah Selatan (Puncak).

Berikut rincian distribusi lalin arus balik tahun baru:

1. Arah Timur (Trans Jawa dan Bandung)

Lalin kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 171.730 kendaraan, meningkat 63,25 persen dari lalin normal. 

Lalin kembali ke Jabotabek dari arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 157.776 kendaraan, meningkat 32,68 persen dari lalin normal.

Total lalin kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah 329.506 kendaraan, naik 47,03 persen dari lalin normal.

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |