LRT Jabodebek Sediakan Fitur QRIS Tap Mulai September 2025

10 hours ago 2
Update Liputan News 24 Jam Jitu Terbaik

JAKARTA, iNews.id - LRT Jabodebek terus mengadopsi berbagai inovasi dalam sistem pembayaran, sebagai bagian dari upaya meningkatkan layanan dan kemudahan bagi pengguna. Salah satu langkah yang tengah dipersiapkan adalah penerapan QRIS Tap, teknologi pembayaran digital yang dikembangkan oleh Bank Indonesia (BI) bersama industri sistem pembayaran. 

Sistem ini memungkinkan pengguna melakukan transaksi hanya dengan memindai QR Code menggunakan ponsel yang memiliki fitur Near Field Communication (NFC).

 Sudahkah LRT Jabodebek Jadi Solusi Kemacetan Jakarta?

Baca Juga

MORNING NEWS: Sudahkah LRT Jabodebek Jadi Solusi Kemacetan Jakarta?

Executive Vice President LRT Jabodebek, Mochamad Purnomosidi mengatakan, saat ini pihaknya tengah mempersiapkan dan mengembangkan teknis untuk mengadopsi QRIS Tap sebagai salah satu metode pembayaran. Penyediaan metode pembayaran yang beragam merupakan langkah strategis untuk menjadikan transportasi publik lebih inklusif. 

Rencananya, metode pembayaran menggunakan QRIS Tap akan mulai digunakan pada September 2025. Saat ini, tim teknis tengah melakukan proses development untuk memastikan sistem QRIS Tap dapat berfungsi dengan optimal di seluruh stasiun LRT Jabodebek. 

LRT Jabodebek Angkut 21 Juta Penumpang di 2024, Ketepatan Waktu Naik Jadi 97,23 Persen

Baca Juga

LRT Jabodebek Angkut 21 Juta Penumpang di 2024, Ketepatan Waktu Naik Jadi 97,23 Persen

“Kami ingin memastikan masyarakat memiliki lebih banyak pilihan dalam bertransaksi di LRT Jabodebek. Dengan adanya QRIS Tap, pengguna akan semakin mudah mengakses layanan LRT Jabodebek, sehingga diharapkan semakin banyak masyarakat yang menjadikan LRT Jabodebek sebagai moda transportasi mereka,” ujar Purnomosidi dalam keterangannya, Selasa (18/3/2025).

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |