JAKARTA, iNews.id - Massa aksi yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) berunjuk rasa menolak PPN 12 persen di Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat, Jumat (27/12/2024). Hingga batas waktu penyampaian pendapat, massa tetap bertahan di lokasi aksi.
Berdasarkan pantauan di lokasi, massa aksi tetap bertahan hingga pukul 18.32 WIB. Mereka membakar ban hingga melempar uang mainan.

Baca Juga
BEM SI Demo Tolak PPN 12 Persen di Patung Kuda, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup
Para mahasiswa dengan polisi sempat memanas. Sebab, massa tak mengindahkan imbauan polisi untuk membubarkan diri secara tertib.
Polisi bahkan menyiagakan mobil water cannon untuk membubarkan peserta aksi. Tampak ketika mobil itu maju terjadi aksi pelemparan.

Baca Juga
Ratusan Mahasiswa HMI Gelar Aksi Tolak Kenaikan PPN 12% di Patung Kuda
Adapun dalam aksi sore ini, peserta aksi BEM SI terlihat membawa poster atau spanduk penolakan terhadap kenaikan PPN yang akan diberlakukan pada 2025.

Baca Juga
Ricuh, Unjuk Rasa Tolak PPN 12 Persen di Patung Kuda Diwarnai Aksi Saling Dorong
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow