KUALA LUMPUR, iNews.id - Manchester United kembali mengunjungi Malaysia setelah terakhir kali melakukannya 16 tahun lalu. Skuad arahan Ruben Amorim itu akan menghadapi Tim ASEAN All-Stars di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Rabu (28/5/2025).
Kedatangan Manchester United ke Malaysia ini tentu saja menjadi momentum para fans di Asia Tenggara untuk menyaksikan aksi para pemain idolanya.

Baca Juga
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan U-17 di Piala Asia U-17 2025: 3 Poin Lagi, Garuda?
Pemain-pemain bintang Setan Merah seperti Bruno Fernandes, Casemiro, Alejandro Garnacho dan lain-lain akan berhadapan dengan para pemain terbaik dari Asia Tenggara yang dikumpulkan dalam tim ASEAN All-Stars.
Menariknya ada enam pemain Indonesia yang bisa tampil melawan Man United. Namun keenam pemain tersebut bukan dari Liga 1 atau pun yang abroad di Eropa mengingat saat ini kompetisi masih berjalan.

Baca Juga
Alhamdulillah! Manchester United Buka Ruang Sholat di Old Trafford
Pemain yang diprediksi masuk ASEAN All Stars adalah yang bermain di Liga Thailand dan Liga Malaysia. Sebab kedua liga itu tuntas akhir April nanti.
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow