JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pesan kepada 961 kepala daerah yang dilantik di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (20/2/2025). Dia mengingatkan kepala daerah dipilih oleh rakyat.
Dia pun mengingatkan seluruh kepala daerah selalu membela kepentingan rakyat.

Baca Juga
Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah: Pertama Kali, Momen Bersejarah!
“Saudara harus membela kepentingan rakyat, saudara harus menjaga kepentingan rakyat kita, saudara harus berjuang untuk perbaikan hidup mereka, itu adalah tugas kita,” kata Prabowo dalam amanatnya, Kamis (20/2/2025).
Dia mengutip makna Bhinneka Tunggal Ika. Dia mengajak seluruh kepala daerah bersatu meski berbeda partai maupun latar belakang.

Baca Juga
Presiden Prabowo Berpesan 961 Kepala Daerah Mengabdi Pada Rakyat
“Walaupun kita mungkin berasal dari partai berbeda-beda, dari agama yang berbeda-beda, dari suku yang berbeda-beda tapi kita telah lahir dalam keluarga besar Nusantara, keluarga besar Republik Indonesia, keluarga besar Merah Putih, keluarga besar Bhinneka Tunggal Ika, kita berbeda-beda tapi kita satu,” kata dia.
Prabowo menuturkan, pelantikan 961 kepala daerah hasil pilkada serentak sebagai momen bersejarah. Sebab, pelantikan secara serentak baru dilakukan pertama kali.

Baca Juga
Prabowo Ingatkan Retreat Kepala Daerah: yang Ragu-ragu Boleh Mundur
"Saudara-Saudara ini saya kira adalah momen bersejarah, pertama kali di negara kita, kita lantik 33 gubernur, 33 wakil gubernur, 363 Bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota, 85 wakil wali kota, dengan total 961 kepala daerah dari 481 daerah. Dilantik serentak di Istana Merdeka," ucapnya.
Pelantikan hari ini, lanjut Prabowo, menunjukkan betapa besarnya bangsa Indonesia. Ini juga membuktikan kepad dunia bahwa Indonesia memiliki demokrasi yang dinamis.

Baca Juga