JAKARTA, iNews.id - Tunas Muda Adhyaksa (TMA) menggelar ajang olahraga lari Adhyaksa International Run 2025 bertajuk "Find Your Pace" yang dihelat di Peninsula Island, Nusa Dua, Bali pada Minggu (27/4/2025).
Ajang olahraga lari ini diikuti oleh 3.100 peserta yang terdiri dari para undangan Delegasi Jaksa dari masing-masing negara ASEAN yaitu Indonesia, Brunei, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam, serta peserta lain pada kategori umum dari berbagai kalangan.

Baca Juga
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
Adapun kategori peserta dalam ajang olahraga lari ini meliputi Kategori Umum dengan jarak 21K (21 kilometer), Kategori Internal Jaksa 5K, Kategori Internal Jaksa kelas Master 5K, Kategori Umum 10K (10 kilometer), Kategori Internal Jaksa 10K, dan Kategori Internal Jaksa kelas Master 10K.
“Adhyaksa International Run yang diselenggarakan di tahun kedua ini telah menjadi gaya hidup dan kegiatan rutin yang dicintai oleh berbagai kalangan masyarakat. Meskipun judul dari kegiatan adalah Adhyaksa International Run 2025, namun tidak hanya melibatkan insan Adhyaksa karena masyarakat juga turut berpartisipasi,” ujar Jaksa Agung Muda Intelijen (JAM-Intel) selaku Ketua Pembina TMA Reda Manthovani.

Baca Juga
Penyidik JAM PIDSUS Tetapkan 7 Tersangka Perkara Tata Kelola Minyak Mentah Pertamina

Ajang Adhyaksa International Run 2025 dimeriahkan juga oleh bintang tamu Grup Band d’Masiv, Kelompok Pemuja Koplo, dan DJ Berlari Berdendang di panggung hiburan pada area festival.