JAKARTA, iNews.id - Menteri Kebudayaan Fadli Zon mengenang sosok penyanyi legendaris Titiek Puspa. Seperti diketahui, musisi lintas generasi itu meninggal dunia pada Kamis (10/4/2025).
Fadli mengunggah ucapan duka cita disertai sejumlah foto dirinya bersama Titiek Puspa. Foto tersebut diambil pada akhir Januari 2025 lalu.

Baca Juga
Profil Putri Fahda binti Falah, Ibu Mohammed bin Salman yang Disebut Dilarang Temui Raja Salman
Ketika itu, Fadli mengaku sedang mengobrol sambil mendengarkan wejangan dari Titiek Puspa. Fadli menyebut Titiek sebagai seniman besar.

Baca Juga
Titiek Puspa Meninggal, Ini Potret Sang Legenda Semasa Muda
"Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT n diberi tempat terbaik di sisiNya. Husnul khotimah. al Fatihah. (foto) Obrolan terakhir," tulis Fadli di akun @fadlizon, Kamis (10/4/2025).
Sebelumnya, kabar duka ini dikonfirmasi Mia, manajer Titiek Puspa, melalui sambungan telepon. "Iya, Eyang (Titiek Puspa) baru saja meninggal sekitar 15 menit lalu," kata Mia.
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow