Gas Pink bakal Gantikan Elpiji 3 Kg? Ini Faktanya

2 months ago 37

JAKARTA, iNews.id - Gas pink bakal gantikan elpiji 3 kg beredar di media sosial. Kabar tabung gas pink mencuat di tengah larangan penjualan LPG 3 kg di pengecer.

Netizen di media sosial baru-baru ini dihebohkan dengan beredarnya foto gas pink atau Bright Gas dengan ukuran seperti gas melon atau elpiji 3 kg.

Viral Emak-emak Kesal Mau Masak Susah, Buang Tabung Gas Elpiji 3 Kg

Baca Juga

Viral Emak-emak Kesal Mau Masak Susah, Buang Tabung Gas Elpiji 3 Kg

Kehebohan ini salah satunya terjadi di media sosial X, di mana sejumlah pengguna mempublikasikan foto gas pink tersebut dengan beragam narasi. Dikabarkan bahwa gas tersebut akan menggantikan gas melon yang kini dilarang dijual di pengecer.

Lantas, apakah benar gas pink akan menggantikan elpiji 3 kg sekaligus menjadi gas non-subsidi?

Gas Elpiji 3 Kg Tak Lagi Dijual Eceran, Bahlil Jamin Tak Ada Kelangkaan 

Baca Juga

Gas Elpiji 3 Kg Tak Lagi Dijual Eceran, Bahlil Jamin Tak Ada Kelangkaan 

Gas Pink Tidak Gantikan Elpiji 3 Kg

PT Pertamina Patra Niaga angkat suara terkait gas pink nonsubsidi yang disebut-sebut akan menggantikan produk elpiji 3 kg. Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari menjelaskan, kabar tersebut tidak benar 

"Informasi tersebut tidak benar, dan produk Bright Gas saat ini hanya tersedia dalam dua kemasan, yaitu 5,5 kg dan 12 kg," ujar Heppy dikutip dari Portal Informasi Indonesia, Senin (3/2/2025).

Gas Elpiji 3 Kg Langka di Bandung, Warga Mengeluh Antre Panjang di Pangkalan

Baca Juga

Gas Elpiji 3 Kg Langka di Bandung, Warga Mengeluh Antre Panjang di Pangkalan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |