BUKITTINGGI, iNews.id - Gunung Marapi di Kabupaten Tanah Datar dan Agam, Sumatera Barat mengalami erupsi, Jumat (7/3/2025) pukul 02.45 WIB. Letusan ini mengeluarkan material vulkanis panas warna merah.
Tak hanya itu, saat terjadi erupsi terdengar suara dentuman sangat keras yang membuat masyarakat sekitar kaki gunung cemas dan mengeluarkan api.

Baca Juga
Gunung Dukono Erupsi Hari Ini, Muntahkan Abu Vulkanis Setinggi 1.200 Meter
“Ya, tadi malam seperti mau copot kuda-kuda rumah ini, api juga terlihat dari puncak,” ujar Habil (34) warga Nagari Batu Palano, Kabupaten Agam, Jumat (7/3/2025)
Sementara Pos Pengamat Gunung Api Marapi di Belakang Balok, Kota Bukittinggi melaporkan erupsi tersebut terjadi pukul 02.45 WIB. Tinggi kolom abu teramati mencapai 1.500 meter atau 1,5 kilometer.

Baca Juga
Gunung Ibu Halmahera Barat Erupsi, Kolom Abu Capai 1.000 Meter
“Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah utara. Erupsi Gunung Marapi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 30.7 mm dan durasi 2 menit 4 detik,” tulis laporan petugas Pengamat Gunung Api Marapi Teguh Purnomo.
Editor: Donald Karouw