AMBON, iNews.id - Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Kombes Pol. Driyano Andri Ibrahim memohon maaf setelah tiga anak buahnya menganiaya kader Gerakan Pemuda atau GP Ansor bernama Rizal Serang. Peristiwa ini terjadi di kawasan Pelabuhan Yos Sudarso Ambon.
Peristiwa bermula saat Rizal Serang hendak menjemput keluarga di pelabuhan. Korban kemudian memprotes tindakan diskriminatif seorang anggota kepolisian yang diduga memberikan perlakuan berbeda terhadap kendaraan yang ingin masuk ke pelabuhan.
Baca Juga
Viral Video 3 Oknum Polisi di Ambon Aniaya Kader GP Ansor Gara-Gara Sepele
Namun, alih-alih menerima keluhan korban, oknum polisi justru bertindak di luar batas kewenangannya. Dalam video yang beredar, terlihat jelas oknum polisi tersebut memukul mobil yang dikendarai Rizal, kemudian mendekati korban dan membantingnya hingga sempat tak sadarkan diri.
Tindakan kekerasan ini tidak berhenti sampai di situ, oknum polisi juga terlihat memarahi orang yang merekam kejadian tersebut. Tidak lama kemudian, seorang polisi lainnya datang dan langsung menjatuhkan serta memborgol Rizal. Korban sempat melakukan perlawanan, namun akhirnya menyerah dan diamankan.
Baca Juga
Bentrok di Ambon Pecah, Dipicu Perkelahian Mahasiswa Unpatti
Menyikapi kejadian itu, Kapolersta Ambon meminta maaf.
"Menyikapi kejadian kemarin, saya menyampaikan permohonan maaf saya kepada korban Rizal Serang berserta keluarga besarnya," ungkapnya dalam video yang diterima iNews.id, Senin (23/12/2024).
Baca Juga
Viral Peserta Indonesian Idol Del Salomo Berdarah Campuran Belanda Ambon Manado China, Suaranya Enak Banget!
Editor: Reynaldi Hermawan