PAMEKASAN, iNews.id – Kecelakaan lalu lintas mobil pikap Mitsubihi L300 terguling akibat tidak kuat menanjak di Desa Batang, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Rabu (26/2/2025). Kecelakaan tunggal itu mengakibatkan delapan orang dari Kabupaten Pamekasan luka-luka.
Diperoleh informasi, kecelakaan berawal saat mobil bak terbuka L300 yang mengangkut belasan orang melaju dari arah Kecamatan Batu Putih menuju Kecamatan Dungkek.

Baca Juga
Kecelakaan di Turunan Silayur Semarang, Truk Tabrak Minibus Rombongan Siswa TK
Namun saat tiba di tikungan menanjak Desa Batang, mobil tidak kuat hingga akhirnya terguling ke badan jalan.
Akibat kejadian itu, delapan penumpang mobil bak terbuka mengalami luka-luka. Dari delapan penumpang, empat di antaranya menjalani perawatan medis di RSUD Sumenep. Sedangkan empat penumpang lainnya menjalani perawatan di puskesmas.

Baca Juga
Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 86, 3 Kendaraan Rusak Parah
Plt Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti mengatakan, kecelakaan tersebut diakibatkan kondisi kendaraan yang tidak layak.
“Mobil pikap ini membawa rombongan dari arah Batu Putih menuju Kecamatan Dungkek. Nah, ketika di belokan menanjak, mobil tersebut tidak mampu menanjak hingga akhirnya terguling, dan mengakibatkan delapan orang penumpang mengalami luka,” katanya.
Kasus kecelakaan tunggal itu kini sudah ditangani petugas Unit Laka Satlantas Polres Sumenep. Petugas juga mengamankan sopir mobil untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
Editor: Kastolani Marzuki