Marc Marquez Terharu Naik Podium Bareng sang Adik: Ibu Pasti Nangis!

18 hours ago 3

BURIRAM, iNews.id – Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez, terharu bisa naik podium bareng dengan sang adik, Alex Marquez, di MotoGP Thailand 2025. Marc Marquez bahkan memprediksi ibunya pasti menangis karena melihat dua anaknya meraih hasil manis di seri balapan pembuka tersebut.

Balapan MotoGP Thailand 2025 yang bergulir di Sirkuit Buriram, Minggu (2/3/2025), mungkin akan menjadi salah satu seri yang dikenang oleh Marquez bersaudara. Pasalnya, kakak beradik itu kompak meraih podium.

Menangi MotoGP Thailand 2025, Marc Marquez Samai Rekor Dani Pedrosa

Baca Juga

Menangi MotoGP Thailand 2025, Marc Marquez Samai Rekor Dani Pedrosa

The Baby Alien – julukan Marc Marquez – meraih podium pertama. Sedangkan Alex Marquez mengekor di urutan kedua. Podium ketiga diisi oleh tandem Marquez, Francesco Bagnaia. 

Sepanjang balapan, Marc Marquez bersaing sengit dengan Alex Marquez. Bahkan, posisinya sempat dikudeta oleh sang adik. The Baby Alien pun berhasil mengambil kembali posisi pertamanya saat balapan menyisakan tiga lap.

 Marc Marquez Menangi Balapan meski Sempat Blunder

Baca Juga

Hasil MotoGP Thailand 2025: Marc Marquez Menangi Balapan meski Sempat Blunder

Marquez pun senang bukan main karena berhasil memulai debutnya bersama Ducati Lenovo dengan manis. Terlebih, dia bisa berbagi podium bersama Alex Marquez. Ini menjadi momen langka karena ada kakak beradik yang sukses naik podium secara bersamaan.

“Saya sangat bahagia memulai babak baru ini dan ingin menikmatinya sepenuhnya. Saya tidak akan terlalu emosional,” kata Marquez, dilansir dari Motosan, Minggu (2/3/2025).

3 Modal Marc Marquez untuk Juara MotoGP Thailand 2025, yang Terakhir Sulit Dilawan

Baca Juga

3 Modal Marc Marquez untuk Juara MotoGP Thailand 2025, yang Terakhir Sulit Dilawan

“Tapi yang membuat saya lebih emosional adalah karena saya dan Alex finis pertama dan kedua di MotoGP. Saya tidak tahu apakah ada saudara yang pernah melakukan ini sebelumnya,” sambungnya.

Pembalap asal Spanyol itu yakin bisa mengulang kembali pencapaian seperti ini dengan Alex Marquez. Marquez juga meyakini ibunda tercintanya pasti akan menangis karena melihat mereka berhasil naik podium bareng di MotoGP Thailand 2025.

Marquez Pole Position MotoGP Thailand 2025 di Tengah Tekanan, Ini Pengakuannya

Baca Juga

Marquez Pole Position MotoGP Thailand 2025 di Tengah Tekanan, Ini Pengakuannya

“Kami telah bekerja keras sepanjang musim dingin, dan saya tidak tahu apakah kami bisa mengulanginya lagi, tapi saya yakin kami bisa meraih podium lagi,” ujarnya.

“Saya hanya bisa membayangkan ibu dan ayah saya yang ada di sini. Tapi saya yakin ibu saya pasti menangis di rumah,” terang Marquez.

 Marquez Juara, Asapi sang Adik dan Bagnaia

Baca Juga

Hasil Sprint Race MotoGP Thailand 2025: Marquez Juara, Asapi sang Adik dan Bagnaia

Praktis, saat ini Marquez memimpin klasemen pembalap MotoGP 2025 dengan mengemas 37 poin. Alex Marquez membuntuti di peringkat kedua dengan 29 poin, dan Bagnaia ketiga dengan 23 poin. Kemudian Franco Morbidelli di urutan empat dengan 18 poin, dan Ai Ogura 17 poin di posisi kelima.

Editor: Abdul Haris

Read Entire Article
Kabar Jateng | InewS | | |